8.01.2009


JAMBI - Sekitar 2.000 anggota kontingen Pramuka dari Perguruan Tinggi Agama Islam (PTAI) se-Indonesia, sejak beberapa hari lalu tiba di Jambi. Mereka berdatangan dari seluruh pelosok Tanah Air untuk mengikuti kegiatan Perkemahan Wirakarya (PW) IX PTAI se-Indonesia 2009 yang digelar 8-17 Juni.
Selain Perguruan Tinggi Agama Islam, juga juga Institut Hindu Dharma Bali yang diundang khusus ada pada even akbar itu. Kedatangan ribuan kontingen Pramuka ini di tanah Jambi, kemarin malam disambut secara resmi dalam satu acara bertajuk Semalam di Tanah Melayu Jambi, bertempat di gedung Prof DR H M Chatib Quzwain IAIN STS Jambi.
Rangkaian acara di antaranya diisi dengan makan malam bersama dengan hidangan masakan tradisional khas Jambi, ucapan selamat datang kepada seluruh peserta, dan suguhan kesenian daerah Jambi.
Terlihat dadir dalam acara itu di antaranya, Sekda Provinsi Jambi, AM. Firdaus, wakil wali Kota Sum Indra, serta pejabat eselon dan asisten III Sekda Provinsi Jambi serta kepala Biro Hukum dan tidak luput juga perwakilan Negeri Paman Syam. Juga masih banyak lagi undangan lainnya yang hadir. Seperti para Rektor Perguruan Tinggi Agama Islam dan lainnya.
Para peserta tampak menikmati menu makan malam yang disajikan panitia. Apalagi, setelah itu di panggung ada atraksi kesenian daerah Jambi. Perhatian peserta, terutama yang dari luar daerah Jambi, sepenuhnya tersita ke panggung.
Rektor IAIN STS Jambi, Prof. Mukhtar Latif, menyatakan gembira dan senang hati kepada Institut Hindu Dharma yang telah hadir. “Selain seluruh PTAI, di tengah-tengah kita juga hadir Institute Hindu Dharma dari Bali dan tamu dari Amerika. Suatu kesenangan buat kita, mereka bersedia hadir pada perkemahan ini. Ini memang perkemahan yang luar biasa, tamu dari luar negeri pun menyempatkan diri hadir,” jelas Mukhtar Latif.
Sementara itu, Sekretaris Daerah Provinsi Jambi, AM. Firdaus, mengatakan suatu kehormatan bagi daerah Jambi dipilih sebagai tuan rumah pada perkemahan akbar ini. Ia mengharapkan perkemahan Pramuka ini bisa memacu jiwa Pramuka seluruh mahasiswa dan pelajar seluruh Indonesia ini, khususnya yang mengikuti perkemahan kali ini.
Ketua Sanggar Kerja PW IX PTAI se-Indonesia 2009, Hendri Kusuma Admijaya, mengatakan secara keseluruhan kegiatan yang dikembangkan dalam PW IX PTAI ini dititikberatkan pada pengembangan diri anggota Pramuka Penegak dan Pendega. ’’Kegiatan dikemas dalam bentuk karya bakti bernuansa islami, persaudaraan, gotong royong, serta kepedulian sosial dan lingkungan,” kata Hendri.
Senada dengan itu, Novpriadi SPdi, Seksi Kegiatan, menyatakan perkemahan kali ini menggunakan metode beragam. Sehingga, peserta lebih dapat merasakan, mempelajari, menghayati, dan mendalami kegiatan yang diadakan. Pelaksanaan kegiatan dibagi beberapa kelompok dengan berbagai muatan materi.
’’Diharapkan peserta PW IX PTAI bisa mengikuti semua kegiatan sebagai penambah bekal dalam proses pembentukan jati diri,’’ ujar Novpriadi.
Pagi ini (09/06), sebagaimana jadwal, PW IX PTAI di bumi perkemahan Raudhah Al-Thalabah kampus 2 IAIN STS Jambi dibuka secara resmi. Rencananya, pembukaan dilakukan oleh Menko Kesra RI, Abu Rizal Bakrie, yang akan diawali dengan upacar adat dari Dewan Kerja Nasional.

2 komentar:

greenijo mengatakan...

kasian dech.....

Rubiyant|Photo mengatakan...

kenapa kasian pak?.....

Posting Komentar

Template by:
Free Blog Templates